Candil Mochi Kurma Mandi

Candil Mochi Kurma Mandi by @junjoewinanto

Bahan-bahan yang dibutuhkan

200 gr Ubi ungu rebus/kukus & haluskan

200 gr Tepung ketan

50 gr Tepung gula

1 sdt garam

150 ml Air hangat

Bahan moci:

100 gr Tepung ketan

30 gr Tepung maizena

50 gr Tepung gula

170 ml Air hangat

Saus Santan:

500 ml Santan kental

150 gr Gula

2 lembar Daun pandan ikat simpul

1 sdt Garam

1 sdm Tepung maizena (cairkan dengan mengambil dari santan kental) ini bisa diskip.

Langkah-langkah

1 Membuat candil:

2 Campur ubi, tepung ketan, gula, dan garam.

3 Tambahkan air hingga dapat diuleni dan dibentuk bulat-bulat, sisihkan.

4 Membuat mochi:

5 Campur tepung ketan, maizena, dan gula.

6 Tambahkan air hingga dapat diuleni dan dibentuk bulat-bulat, sisihkan.

7 Untuk kurma: belah dua, bentuk bulat-bulat dan sesuaikan dengan jumlah bulatan candil dan mochi.

8 Cara Buat Keseluruhan:

9 Pipihkan bahan candil, begitu pula mochi.

10 Satukan mochi yang pipih ke candil pipih.

11 Letakkan bulatan kurma di bagian mochi.

12 Bentuk kembali bulatan, dan rebus di air mendidih hingga matang.

13 Membuat Santan:

14 Masak santan, gula, garam, dan pandan hingga mendidih tetapi tidak pecah.

15 Tuang maizena ke dalam santan sembari diaduk-aduk hingga mengental.

16 Saran penyajian:

17 Ambil candil, taruh di tempat saji, siram dengan saus santan. Siap dinikmati.

18 Selamat mencoba.

Share this Post

Share

F&B Product By Kitchenindo