Ayam Panggang Seraten

AYAM PANGGANG SERATEN  Khas NTT by Chef Jayadi.

Ayam panggang seraten khas kampung Sekarbela, Mataram, Lombok, Nusa Tenggara Barat. Hidangan ini dulunya hanya disajikan sekali setahun, yaitu setiap perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW. Namun, kini sudah mudah ditemui di sejumlah restoran di Lombok.

Adanya tambahan jeruk limau membuat cita rasa ayam panggang ini jadi segar dan sedikit asam.

Bahan-bahan yang dibutuhkan

Ayam kampung 1 ekor dibelah dua jangan sampai putus, lalu tusuk pakai kayu/bambu (di seraten ) 

6 siung Bawang merah

3 siung Bawang putih

1 sdt Terasi

15 buah Cabai rawit

1/4 sdt Garam

1/4 sdt Merica

1/4 sdt Penyedap rasa ayam

1 buah Jeruk limau

Langkah-langkah

1 Panggang atau bakar ayam dengan grill atau oven

2 Bahan bumbu dihaluskan, tetapi secara tradisional bahan bumbunya di ulek (di giling kasar).

3 Setelah bahan bumbu dihaluskan atau diulek, lalu tumis dengan sedikit banyak minyak dengan api sedang.

4 Diamkan selama 5 menit maka bumbu siap disajikan.

5 Setelah ayam yang dipanggang atau dibakar, taruh bumbu yang sudah matang di atas ayam atau bisa juga dilumuri merata dan kasih perasan jeruk limau.

6 Sajikan.

Share this Post

Share

F&B Product By Kitchenindo