Ayam Tinorangsak
Recipe by Taher Arilaha.
UNTUK SAYURAN PALING ENAK DENGAN SAYUR CAH BUNGA PEPAYA
DAN UNTUK KARBOHIDRAT (TERSERAH)
DISINI SAYA MEMAKAI UBI KUNING
NOTE: (DAGING BISA DIGANTI DENGAN PORK, BEEF, DUCK)
Bahan-bahan yang dibutuhkan
500 gram daging dada ayam (potong dadu)
3 sdm minyak goreng untuk menumis
10 buah cabai merah keriting
15 buah cabe rawit
5 butir bawang merah
3 cm jahe
1 sdm lengkuas (haluskan)
1 buah bawang bombay, iris tipis
1 batang serai, iris tipis
4 lembar daun jeruk dihaluskan buang batang
1 lembar daun kunyit dipotong
200 ml air
4 tangkai kemangi, ambil daunnya
1 batang daun bawang, iris kasar
Garam
Gula
Lada
Langkah-langkah
1 Haluskan bumbu di atas terkecuali kemangi dan daun bawang.
2 Campurkan bumbu halus dengan ayam sambil diaduk di loyang.
3 Panaskan minyak dan masukkan ayam tinorangsak.
4 Diaduk sampai rata, tutup sekitar 5-10 menit, kemudian masukkan kemangi, daun bawang.
5 Jika sudah tercampur rata dan hampir matang. Masukkan kemangi dan batang daun bawang.
6 Kemudian, tutup lagi sampai agak kering.