Japanese Cheese Cake

Cheesecake Jepang adalah jenis kue bolu yang berasal dari Hakata, Jepang pada tahun 1947. Kue ini memiliki rasa yang kurang manis dan lebih sedikit kalori daripada kue keju standar, yang mengandung lebih sedikit keju dan gula.

 

Catatan:
1. Saat nge-mixer putih telur cukup lama. Sampai berwarna putih dan ketika wadah diangkat dan dibalik, putih telur tadi tidak tumpah. Setelah itu, baru masukkan gula.

2. Cream cheese, butter, susu dicairkan sampai benar-benar cair. Jangan sampai ada gumpalan. Jika ada gumpalan, kocok terus pakai whisk.

3. Tiap buat kue selalu tambahin ukurannya. Jangan takut gagal!! Asal gak jauh-jauh dari resepnya. Misalnya: di resep tepung terigu 60gr. Dapat ditambahkan jadi 65 gr.

4. Tiap buat kue selalu tambahkan vanili. Biar lebih enak. Walaupun di resepnya gak ada.

5. Vanili dan cream of tartar campurkan di bahan (tepung terigu, tepung maizena).

6. Kalau menggunakan oven kompor, api kompornya sedikit besar. Karena loyang adonannya tidak langsung kena api. Di bawahnya ada loyang lagi.

Bahan-bahan yang dibutuhkan

250 gr Cream cheese

50 gr Butter

120 ml Susu cair

6 btr Kuning telur

60 gr Tepung terigu

20 gr Tepung maizena

1/4 sdt Cream of tartar

6 btr Putih telur

100 gr Gula

Langkah-langkah

1 Panaskan air di panci sampai mendidih. Taruh bowl di atasnya yang berisi cream cheese, butter, dan susu. Aduk hingga cair, dan halus.

2 Masukkan kuning telur, tepung terigu, dan tepung maizena. Aduk hingga rata. Lalu angkat.

3 Siapkan wadah. Masukkan putih telur dan gula. Mixer sampai berwarna putih dan dibalik tidak tumpah.

4 Masukkan ke adonan bahan (kuning telur, tepung terigu, tepung maizena). Tuang dalam loyang bundar (bebas bentuk loyang apa aja).

5 Dan dibawah loyang bundar ada loyang datar (yang biasa dipakai cookies) kasih air.

6 Masukkan ke dalam oven. Oven dengan suhu 150 derajat selama 60 menit.

Share this Post

Share

F&B Product By Kitchenindo