15 Jenis Makanan Tinggi Kalsium

            Selain susu, apalagi ya? - Kalsium sangat bermanfaat untuk kesehatan tulang dan gigi. Dengan mengonsumsi makanan tinggi kalsium merupakan cara terbaik untuk memenuhi kebutuhan kalsium harian Anda. Selain susu dan produk-produk olahannya, ada beberapa sayuran hijau, kacang-kacangan, biji-bijian, buah, hingga makanan laut yang dapat menjadi sumber asupan kalsium. Simak ulasan berikut yang telah dirangkum oleh Indonesian Chef Association:

  1. Susu

Semua jenis susu, khususnya susu yang rendah lemak merupakan sumber kalsium terbaik. Kandungan kalsium dalam susu sapi dapat beragam antara 276-352 mg tergantung jenisnya. Sedangkan, kandungan kalsium dalam susu kambing berkisar antara 27-35% dari kebutuhan harian yang dianjurkan. Susu juga dapat menjadi sumber protein, vitamin A, dan vitamin D.

  1. Keju

Beberapa jenis keju memiliki kandungan kalsium yang tinggi, seperti mozarella, cheddar, dan parmesan. Diantara semua jenis keju tersebut, keju parmesan yang memiliki kandungan kalsium paling tinggi. Setiap 30 gr keju parmesan mengandung 330 mg atau setara 33% asupan kalsium harian.

  1. Yoghurt

Semua jenis yoghurt merupakan sumber kalsium yang baik. Seperti yang telah kita ketahui, yoghurt mengandung bakteri probiotik hidup yang bermanfaat untuk menjaga metabolisme tubuh. Yoghurt rendah lemak diduga mengandung lebih tinggi kalsium, satu cangkir yoghurt mengandung 45% dari kebutuhan kalsium harian.

  1. Sayuran hijau

Sayuran hijau seperti bayam, kale, lobak, bok choy, brokoli, sawi hijau, okra mengandung kalsium tinggi. Kandungan kalsium dalam bayam hijau sebanyak 267 mg per 100 gr, sedangkan kandungan kalsium pada bayam merah lebih banyak yaitu 368 mg per 100 gr.

  1. Biji-bijian

Biji-bijian adalah pembangkit nutrisi berukuran kecil, tetapi memiliki banyak manfaat. Beberapa jenis biji-bijian yang mengandung kalsium tinggi, yaitu poppy seeds, wijen, biji seledri, dan chia seeds. Dalam 1 sdm (setara 9 gr) mengandung 126 mg kalsium.

  1. Kacang kedelai

Kadang kedelai juga mengandung kalsium. Dalam 100 gr kacang kedelai mengandung kalsium sebanyak 222 mg. Bahkan, produk olahan dari kacang kedelai seperti tempe dan tahu juga mengandung kalsium. Kandungan kalsium per 100 gr tempe sebanyak 155 mg dan per 100 gr tahu sebanyak 124 mg.

  1. Kacang almond

Almond termasuk makanan yang mengandung kalsium tinggi. Dalam satu ons almond (sekitar 22 kacang) mengandung 8% kalsium dari asupan harian yang dianjurkan.

  1. Edamame

Edamame adalah kedelai muda. Dalam satu cangkir (setara 155 gr) edamame mengandung kalsium sebanyak 10% dari asupan harian yang dianjurkan.

  1. Buah ara

Buah ara kering kaya akan antioksidan dan serat. Buah ara kering mampu memberikan kalsium sebanyak 5% asupan harian yang dianjurkan (setara 28 gr)

  1. Udang kering

Udang memang enak dikonsumsi dan digemari oleh semua orang. Udang kering termasuk makanan yang memiliki kandungan kalsium tinggi, yaitu sebanyak 1209 mg.

  1. Teri kering

Teri kering dikenal memiliki kandungan kalsium sangat tinggi. Dalam 100 gr teri kering mengandung kalsium sebanyak 1200 mg. Teri segar mengandung kalsium sebanyak 500 mg dan teri tepung sebanyak 4608 mg.

  1. Cokelat susu

Apa Anda pencinta cokelat? Beruntunglah Anda, karena cokelat susu mengandung kalsium. Pilih jenis cokelat susu ya. Kandungan kalsium pada 100 gr cokelat susu sebanyak 200 mg.

  1. Rebon kering

Makanan mengandung kalsium dari jenis seafood adalah rebon. Rebon segar mengandung kalsium lebih rendah dibanding rebon kering. Setiap 100 gr rebon segar mengandung kalsium sebanyak 757 gr, sedangkan 100 gr rebon kering mengandung 2306 mg kalsium.

  1. Kembang tahu

Kembang tahu termasuk makanan yang mengandung kalsium tinggi. Kandungan kalsium pada100 gr kembang tahu adalah 378 mg.

  1. Makanan dan minuman fortifikasi

Beberapa jenis sereal dapat menghasilkan hingga 1.000 mg kalsium dan bahkan ini belum ditambahkan susu. Namun, tubuh tidak dapat menyerap semua kalsium sekaligus. Beberapa roti seperti tortilla dan biskuit juga mengandung kalsium yang tinggi.

Itulah 15 jenis makanan yang mengandung kalsium. Semoga bermanfaat.

Referensi:

Alodokter , Doktersehat , Liputan6 , Kumparan , Fimela , HelloSehat

Share this Post

Share