Tips Merebus Telur

                Siapa yang tidak bisa merebus telur? – Merebus telur memang terkesan mudah, siapapun bisa melakukannya. Namun, jangan terkecoh, jika tidak mengetahui caranya dengan benar, akan merusak sumber protein dalam telur. Jika direbus terlalu lama, kuning telur akan berubah menjadi kehijauan. Jika direbus dengan suhu terlalu tinggi, putih telur akan sangat kenyal. Sebaliknya, jika direbus dengan suhu terlalu rendah, kuning telur akan berair.

                Dilansir dari situs Men’s Health, berikut tips merebus telur:

  1. Tempatkan telur ke dalam panci dan tambahkan air secukupnya hingga menutupi telur kira-kira satu inci.
  2. Rebus telur dengan api sedang.
  3. Matikan api, lalu tutup pancinya.
  4. Diamkan selama 12 menit.
  5. Jika ingin mendapatkan telur yang lebih lembut, diamkan selama 10 menit.
  6. Tiriskan dan pindahkan telur ke dalam mangkuk berisi air es sampai cukup dingin (sekitar 5-10 menit).
  7. Telur bisa ditaruh di lemari es hingga seminggu.

 

* Jika Anda suka telur seperempat matang, angkat telur dari air dalam tiga menit atau kurang. Putih telur akan matang, sedangkan kuningnya akan cair dan hangat.

* Jika Anda suka telur setengah matang, angkat dari air dalam 5-7 menit. Kuning telur akan setengah lembut di bagian tengah, sedangkan bagian putihnya akan mengeras.

* Jika Anda suka telur matang sempurna, biarkan telur dalam air panas hingga 10-15 menit. Seluruh bagian kuning telur akan mengeras. Telur akan sulit terlalu matang jika Anda menggunakan cara ini.

 

Nah, sekarang cara mengupas telur. Banyak yang salah dalam mengupas telur. Jika salah mengupas,  telur akan rusak. Bahkan, ada bagian kecil kulit yang masih menempel. Bagaimana cara yang tepat mengupas telur?

  • Telur yang semakin lama didinginkan setelah direbus, akan semakin mudah dikupas.
  • Kupas kulit telur dari ujung yang lebih lebar.
  • Karena di area itu terdapat kantong udara, membuatnya lebih mudah menyelipkan jari di bawah cangkang dan membuangnya dalam jumlah yang lebih besar.
  • Jika masih mengalami kesulitan, kupas telur di dalam air dingin.

Jadi, beberapa hal yang perlu diperhatikan saat merebus telur yaitu telur tenggelam sempurna, gunakan api sedang, dan bisa menambahkan garam atau cuka (1/2 sdt garam atau 1 sdt cuka) dengan tujuan lebih mudah proses pengupasan telur. Semoga artikel ini bermanfaat.

Referensi:

Kompas , Fimela , Wikihow , Simplyrecipes , Thekitchn , Liputan6 , Blueband , Unsplash

Share this Post

Share