Kenali Jenis Gelas untuk Food and Beverage

                Apa saja jenis gelas yang kamu ketahui? – Gelas merupakan benda yang digunakan untuk menampung air atau cairan untuk diminum. Agar lebih simple, bagaimana pun bentuknya, pasti kita akan menyebutnya gelas. Ada unstem glass, yaitu gelas biasa, tanpa tangkai kaki. Digunakan untuk minuman yang dicampur es batu. Lalu ada, stem glass yaitu gelas yang memiliki tangkai kaki. Digunakan untuk minuman dingin tanpa es.

Selain yang telah disebutkan di atas. Masih ada beberapa jenis gelas lainnya. Jenisnya banyak, fungsinya pun berbeda-beda pula. Apa saja? Simak yuk.

1. Shot glass

Gelas ini digunakan untuk menyajikan spirit tanpa es atau straight, plain, pure atau neat. Ukuran 1 0z – 2 0z. Berukuran kecil, biasa digunakan untuk minuman yang sekali tegukan, seperti soju atau koktail.

2. Mug

Kalau jenis gelas ini pasti sudah sering ditemui dan hampir dimiiki di setiap rumah. Gagang pada gelas ini berfungsi agar tidak kepanasan ketika memegangnya. Sering digunakan untuk menyeduh kopi atau teh (minuman yang cenderung panas).

3. Goblet

Gelas ini memiliki kaki jenjang. Sering digunakan untuk air putih, wine atau soft drink. Meski berkaki, tidak disarankan untuk menampung minuman panas.

4. Margarita glass

Hampir mirip dengan goblet. Gelas ini memiliki wadah seperti corong dan dua lekukan. Biasa digunakan untuk minuman jenis koktail.

5. Flute glass

Flute glass lebih tingggi dari goblet. Biasa digunakan untuk menyajikan minuman mewah, seperti sampanye.

6. Snifter glass

Mirip dengan goblet. Perbedaanya terletak pada kakinya. Snifter glass lebih pendek dengan wadah yang lebar. Digunakan untuk menyajikan minuman seperti wiski, brandy, dan bourbon. Biasanya, gelas dipanaskan terlebih dahulu sebelum brandy dituangkan, agar aromanya saat disajikan akan keluar.

7. Cooler glass

Biasa digunakan untuk jus buah atau minuman yang menggunakan tambahan es. Gelas ini lebih tebal daripada gelas pada umumnya.

8. Pilsner glass

Gelas ini dipakai untuk wadah bir. Tetapi faktanya, beberapa restoran di Indonesia menggunakannya sebagai wadah jus dan minuman manis lainnya.

9. Hurricane glass

Hurricane yang dalam bahasa Indonesia berarti angin topan atau badai. Dinamai badai karena bentuk lekukan wadahnya yang tinggi dengan tumpuan kaki bulat dan pipih. Biasa digunakan untuk minuman squash, blue hawaii, atau long island ice tea.

10. Irish coffee glass

Gelas ini sering digunakan untuk special hot coffee drink.

Sudah tahu kan beberapa jenis gelas yang digunakan di food and beverage ? Semoga bermanfaat.

Referensi:

Centralhousewares , IDN Times

Gambar:

Pixabay, Pexels, Unplash

 

Share this Post

Share

Tren Produk Bakery

Dunia kuliner juga memiliki tren sendiri loh! – Dunia kuliner memang tidak pernah ada habisnya...