15 Makanan Anti Aging ini Bikin Kulit Cerah

            Ingin punya kulit cerah? – Memiliki kulit cerah nan awet muda merupakan idaman semua orang, terutama kaum hawa. Tak hanya faktor luar seperti perawatan saja yang perlu diperhatikan, tetapi pola makan juga wajib diperhatikan. Anda tak perlu mengeluarkan banyak biaya untuk memiliki kulit cerah nan awet muda karena makanan yang mengandung antioksidan, vitamin C, D, E, K, serta kolin dan asam folat dapat membuat kulit lebih cerah. Makanan itu juga dapat mengurangi risiko kanker kulit dan lain sebagainya.

            Berikut beberapa makanan anti aging yang bikin kulit cerah nan awet muda:

  1. Dark chocolate

Bubuk kakao yang ada pada dark chocolate sangat baik untuk membuat kulit lembab. Dengan mengonsumsi dark chocolate, kulit Anda akan sehat dan tidak kering serta dapat melindungi kulit dari sinar matahari. Bubuk kakao juga dapat meningkatkan aliran darah sehingga dapat memberikan lebih banyak nutrisi penting ke kulit. Dark chocolate yang baik dikonsumsi yang mengandung 70% kakao, sehingga banyak memberikan manfaat dan kandungan gula lebih sedikit.

  1. Alpukat

Lemak jenuh dalam alpukat dibutuhkan oleh tubuh. Buah ini mengandung vitamin E yang dapat merangsang produksi kolagen agar kulit tetap kenyal dan cerah, jauh dari keriput. Studi yang dilakukan pada 700 wanita, terungkap bahwa dengan banyak mengonsumsi lemak sehat dari alpukat akan menghasilkan kulit lebih halus dengan elastisitas tinggi. Alpukat juga mengandung senyawa yang dapat melindungi dari paparan sinar matahari. Tetapi ingat, cara pengolahan alpukat harus rendah gula.

  1. Walnut

Walnut mengandung rasio optimal asam lemak esensial dan tubuh manusia menggunakan asam lemak esensial sebagai bahan pembangun membran sel sehat. Makanan ini dapat dikonsumsi untuk EFA Anda karena mereka mengandung antioksidan vitamin E, vitamin C, dan selenium, serta 4-5 gram protein per 30 gramnya. Walnut sangat tinggi lemak, jadi konsumsi hanya sebanyak 30 gr per porsi sehingga dapat memberi 6% kebutuhan asupan harian untuk seng. Manfaat seng yaitu dapat mendukung pemulihan kulit serta melawan bakteri dan peradangan.

  1. Tomat

Tomat memiliki kandungan vitamin C yang dapat membantu mencegah kulit kering. Tomat mengandung semua karotenoid utama, termasuk beta-karoten, lutein, dan lycopene. Antioksidan ini dapat melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

  1. Ubi jalar

Makanan ini mengandung beta karoten yaitu jenis antioksidan dari kelompok karotenoid yang dapat melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari. Terkena paparan sinar matahari langsung, dapat meningkatkan risiko kanker kulit, juga dapat mengakibatkan kematian sel yang dapat membuat kulit kering dan keriput.

  1. Delima merah (pomegranate)

Mengonsumsi pomegranate dapat melawan radikal bebas dan vitamin C yang terkandung di dalamnya mampu melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Buah ini mengandung senyawa pulicanagin yang akan membantu tubuh menyimpan kolagen dan menjaga kesehatan jaringan kulit. Jadi, tak perlu khawatir dengan kulit keriput dan munculnya garis-garis halus pada wajah.

  1. Blueberry, raspberry, dan blackberry

Selain memiliki rasa yang nikmat, buah-buahan ini mampu membantu meremajakan tubuh karena mengandung antioksidan yang tinggi. Antioksidan dapat melawan radikal bebas yang menyerang melalui polusi, sinar matahari,dan berbagai bahan kimia berbahaya lainnya. vitamin dan nutrisi pada buah jenis beri ini mampu mencegah kerusakan sel dalam tubuh.

  1. Kacang-kacangan

Berbagai jenis kacang seperti kacang merah, kacang almond, kacang tanah, dan kacang mete merupakan pilihan yang baik guna mencegah penuaan dini. Kacang kaya akan protein, serat, dan omega-3 namun bebas dari lemak jenuh. Untuk menjaga fungsi otak dan melawan radikal bebas, ganti camilan Anda dengan jenis kacang-kacangan ini.

  1. Semangka

Semangka mengandung vitamin A, C, dan E yang tinggi menjadikan buah ini efektif untuk mencegah kulit keriput. Tak hanya dapat merawat kulit, semangka dapat menjadi solusi untuk masalah seksual pasangan yang tengah melalui proses penuaan. Buah ini mengandung asam amino yang dapat melancarkan peredaran darah.

  1. Jamur

Jamur mengandung berbagai mineral seperti kalium dan selenium yang mampu mencegah penuaan dini, terutama pada saraf otak Anda. Jamus juga bermanfaat sebagai anti kanker karena mampu membunuh serta memperbaiki sel-sel tubuh yang rusak. Jamur juga dapat mendorong sistem kekebalan tubuh untuk melawan berbagai jenis virus dan bakteri.

  1. Yogurt

Bertambahnya usia, membuat kepadatan tulang semakin berkurang. Untuk menyiasatinya, Anda dapat mengonsumsi yogurt yang rendah lemak dan bebas gula secara rutin. Yogurt kaya akan kalsium dan berbagai nutrisi penting yang baik untuk tubuh agar tetap bugar dan sehat di usia tua.

  1. Bayam

Bayam memiliki banyak manfaat untuk menjaga keremajaan tubuh. Kandungan fitonutrien pada sayuran ini dapat membantu melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Bayam juga kaya akan beta karoten dan lutein yang bermanfaat untuk menjaga kekenyalan serta kelembapan alami kulit.

  1. Ikan

Ikan yang hidup di air bersuhu dingin seperti salmon dan sarden mampu mencegah penyakit jantung dan stroke. Hal ini karena ikan tersebut mengandung asam lemak omega-3. Jenis ikan ini juga dapat membantu menjaga keremajaan kulit karena ikan dapat memperkuat membran-membran sel pada kulit.

  1. Nanas

Buah berwarna kuning cerah dengan rasa asam manis ini kaya akan mineral mangan yang dapat membantu mengaktifkan enzim prolidase. Enzim ini membantu menyediakan prolin untuk asam amino yang diubah menjadi kolagen, yang dapat membuat kulit kencang dan elastis.

  1. Kedelai

Makanan berbasis kedelai seperti tahum tempe, dan susu kedelai mampu menjaga tulang, jantung, dan mencegah penyakit kardiovaskuler. Kedelai dibutuhkan wanita saat menopause untuk menjaga kadar esterogen yang berkurang drastis.

      Nah, itu 15 makanan yang dapat menjadi anti aging dan membuat kulit cerah. Yuk, mulai konsumsi secara rutin. Lebih baik dimulai pada usia muda, sebagai bekal nanti di usia tua.

Referensi:

DetikFood , Hellosehat , Fimela , Kompas , Hipwee , Nakita

Share this Post

Share