Buah yang Baik Dikonsumsi Saat Buka Puasa
Kamu termasuk orang yang buka puasa langsung makan gorengan atau buah? – Ketika puasa, tubuh mengalami beberapa perubahan, salah satunya fugsi enzim. Enzim yang biasanya dihasilkan dari sistem pencernaan, perlahan berkurang jumlahnya. Maka dari itu, disarankan untuk mengonsumsi makanan yang baik untuk pencernaan ketika berbuka puasa, seperti buah-buahan.
Mengonsumsi buah saat buka puasa, mampu membantu mengembalikan cairan, energi, serta elektrolit tubuh yang hilang. Hal ini dikarenakan buah termasuk sumber yang baik dari air, glukosa, vitamin, hingga mineral.
Berikut beberapa buah yang baik dikonsumsi saat buka puasa. Simak yuk.
- Kurma
Seperti yang telah diketahui, kurma termasuk salah satu makanan terbaik untuk buka puasa. Buah ini kaya akan serat, mineral, dan protein. Selain itu, kurma juga padat kalori, mampu membuat tubuh berenerg kembali setelah seharian berpuasa.
- Anggur
Buah angur memiliki rasa segar dan manis yang dapat mengembalikan cairan dan gula dalam tubuh. Kandungan air dan serat di dalamnya juga mampu mencegah sembelit.
- Semangka
Semangka mengandung air yang berlimpah, sehingga cocok dikonsumsi saat berbuka puasa. Dengan mengonsumsi semangka, kamu mampu memenuhi asupan antioksidan, vitamin, serta mineral yang dapat mengembalikan keseimbangan elektrolit.
- Apel
Kandungan air tidak sebanyak semangka, apel mengandung serat. Serat inilah yang akan membantu menyiapkan organ-organ pencernaan untuk menerima makanan yang lebih padat.
- Stroberi
Stroberi termasuk buah yang baik untuk berbuka puasa, karena bermanfaat untuk mengontrol gula darah. Buah ini juga mampu memperlambat pencernaan glukosa. Jadi, kamu bisa mendapat asupan gizi dan cairan, tanpa takut gula darah melonjak drastis.
- Jeruk
Sebagian besar kandungan dalam jeruk yaitu karbohidrat dan air, dengan gula berbentuk glukosa, fruktosa, dan sukrosa. Walaupun, kandungan gulanya cukup tinggi, jeruk tidak meningkatkan gula darah dengan cepat, sehingga aman bagi penderita diabetes.
- Mangga
Satu potong mangga besar mengandung 257 gr kalium bisa memenuhi 25% kebutuhna vitamin A dan 76% vitamin C harian. Berbuka puasa dengan mengonsumsi mangga mampu mengembalikan cadangan vitamin dan mineral dalam tubuh.
- Pisang
Pisang termasuk sumber energi dan mineral, terutama kalium. Mengonsumsi pisang ketika berbuka puasa, mampu memulihkan energi dan keseimbagan elektrolit.
- Melon
Melon sering diolah menjadi es buah untuk menu buka puasa. Buah ini mengandung air yang tinggi, sehingga bisa mencegah dehidrasi. Dengan mengonsumsi melon juga mampu membantu memenuhi kebutuhan vitamin A dan C.
- Nanas
Nanas mengandung berbagai jenis mineral serta antioksidan. Dengan mengonsumsi nanas, kamu tidak akan mudah sakit ketika puasa.
- Pepaya
Ketika puasa, kamu mungkin mengalami kesulitan buang air besar. Masalah ini dapat diatasi dengan mengonsumsi pepaya ketika berbuka puasa. Pepaya akan memberikan tubuh asupan vitamin A, vitamin C, dan antioksidan.
- Belimbing
Belimbing tidak hanya kaya vitamin dan mineral, tapi juga antioksidan berupa quercetin, asam galat, dan epikatekin. Berbagai antioksidan ini mampu melindungi tubuh dari efek radikal bebas, meredakan peradangan, dan menurunkan kadar kolesterol dalam darah.
Selain 12 buah yang telah disebutkan di atas, masih banyak buah lainnya yang baik dikonsumsi ketika berbuka puasa. Jadi, apa buah favoritmu termasuk?
Referensi:
Edirisinghe, I., Banaszewski, K., Cappozzo, J., Sandhya, K., Ellis, C. L., Tadapaneni, R., Kappagoda, C. T., & Burton-Freeman, B. M. (2011). Strawberry anthocyanin and its association with postprandial inflammation and insulin. The British journal of nutrition, 106(6), 913–922. https://doi.org/10.1017/S0007114511001176